Pelaku UMKM mulai memanfaatkan teknologi digital untuk mendukung bisnis mereka. Tak hanya terbatas pada aspek pemasaran, namun juga memberikan experience kepada konsumennya. Salah satunya adalah Kopi Krintji yang berkolaborasi dengan WIR Group untuk mengembangkan layanan dan memberikan pelanggannya pengalaman digital. Kesepakatan kerjasama tertuang dalam nota kesepahaman yang ditandatangani oleh Owner Kopi Krintji, Anita Sukarman dan Chief Marketing Officer (CMO) WIR Group, Gupta Sitorus, di Jakarta, Rabu, (20/4/2022). Owner Kopi Krintji Anita Sukarman mengatakan, transformasi digital melalui adopsi teknologi digital merupakan keharusan di tengah persaingan usaha yang kian ketat. "Penggunaan teknologi digital metaverse memungkinkan kami melakukan berbagai terobosan untuk meningkatkan potensi yang kami miliki baik dalam pemasaran maupun layanan yang memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan kami,” ujar Anita Anita menambahkan, dengan mengadopsi teknologi digital metaverse diharapkan dapat meningkatkan strategi Kopi Krintji dalam mengembangkan usaha menghadapi kompetisi. Perkembangan tren bisnis kopi di Indonesia berlangsung cukup pesat selama beberapa waktu belakangan ini. Minum kopi lebih dari sekadar aktivitas, minum kopi sudah berkembang menjadi bagian dari gaya hidup. “Teknologi metaverse memungkinkan kami melakukan berbagai inovasi dan pengembangan usaha serta layanan sesuai dengan perkembangan industri kopi yang telah menjadi gaya hidup masyarakat,” papar Anita. Sementara itu, Chief Marketing Officer WIR Group, Gupta Sitorus menjelaskan, perseroan telah mengembangkan platform Metaverse di bidang AR (Augmented Reality), VR (Visual Reality) dan AI (Artificial Intelligence) sejak 2009. "Metaverse akan menjadi pintu gerbang yang membawa manusia merasakan berbagai pengalaman digital dan menjadi platform yang bahkan bisa menyerap tenaga kerja baru. Salah satu hal yang paling menarik dalam ruang metaverse adalah peran pengguna sebagai kontributor konten terbesar dan kami meyakini metaverse mampu menjadi kekuatan pendorong untuk menciptakan generasi baru dalam bentuk ekosistem digital," jelas dia. Menurut Gupta, kunci yang penting adalah keinginan dan kesadaran dari pemilik usaha untuk mau melakukan transformasi digital untuk usahanya agar tetap berada dalam jalur kompetisi yang semakin ketat ke depan.
sumber:
https://umkm.kompas.com/read/2022/04/21/105754683/umkm-mulai-manfaatkan-teknologi-digital-untuk-beri-experience-ke-konsumen |