Ekonomi Mikro Adalah:
Pengertian, Tujuan, dan Contohnya Pengertian Ekonomi Mikro Secara
Umum Secara umum, pengertian
ekonomi mikro adalah ilmu yang mempelajari kegiatan ekonomi dari produsen
dan konsumen dalam penentuan kuantitas, kualitas, dan harga barang atau jasa di
pasar. Pelaku ekonomi dalam ekonomi mikro meliputi individu atau perseorangan
dan perusahaan. Keputusan penawaran dan
permintaan suatu barang atau jasa dapat diambil dengan cara menganalisis
kegiatan dan memproses ekonomi mikro. Ilmu ekonomi mikro disebut juga
teori harga (price theory). Hal ini karena setiap barang ekonomi baik input maupun output pasti
akan memiliki harga. Bila barang atau jasa tersebut tidak memiliki harga (price)
maka teori ekonomi pun pasti tidak ada. Barang input dan output setiap
perusahaan tidaklah sama, tergantung pada pemakainya. Di dalam ekonomi mikro terdapat
beberapa aspek analisis, di antaranya: Analisis biaya dan manfaat Teori permintaan dan penawaran Elastisitas Model-model pasar Industri Teori produksi Teori harga Peran ekonomi mikro di dalam
suatu bisnis untuk membantu menjelaskan secara teoritis bagaimana kondisi di
dalam persaingan sempurna dan menganalisis kegagalan pasar. Baca Juga: Pahami!
Langkah-Langkah Pengembangan Ide dan Peluang Usaha 2022 Pengertian Mikro Ekonomi dari
Beberapa Ahli Setelah mengetahui pengertian
ekonomi mikro secara umum, ada beberapa ahli yang memaparkan pendapatnya
masing-masing terkait pengertian ekonomi mikro. Berikut ini pengertian
ekonomi mikro dari para ahli. William M Snell dan Mary A
Marchant Pengertian ekonomi mikro menurut
William M Snell dan Mary A Marchant adalah penjelasan mengenai suatu proses
ekonomi terkait pada pengamatan individu, rumah tangga, dan perusahaan dalam
mengambil sebuah keputusan. Ekonomi mikro dapat menganalisis
perilaku kegiatan ekonomi menjadi sebuah keputusan yang nantinya memengaruhi
penawaran dan permintaan barang atau jasa tertentu. Faktor permintaan dan
penawaran barang atau jasa ini yang menjadi penentu harga, kuantitas, dan
kualitas barang atau jasa yang dijual. Ekonomi mikro juga mempunyai
tujuan untuk menganalisis mekanisme pasar dalam menentukan keterbatasan sumber
daya dan relativitas harga. David A. Moss Menurut David A. Moss pengertian
ekonomi mikro adalah suatu langkah untuk menganalisa keputusan yang dibuat
oleh seseorang atau kelompok, dilihat dari faktor penyebabnya hingga
pertimbangan biaya dan manfaatnya. Adam Smith Pengertian ekonomi mikro menurut
Adam Smith adalah poin ekonomi yang memiliki sifat ekonomis rasional, sehingga
membuat pelaku ekonomi akan mempertimbangkan hal-hal rasional dalam pengambilan
suatu keputusan. N.G. Mankiw N.G. Mankiw mengatakan
bahwa, ekonomi mikro adalah ilmu yang membahas peran individu sebagai
pelaku kegiatan ekonomi, cara individu dan perusahaan dalam membuat suatu
keputusan, dan cara mereka berinteraksi di dalam pasar tertentu. Sadono Sukirno Sementara itu, menurut Sadono
Sukirno dalam buku Ekonomi Mikro Teori Pengantar bahwa pengertian ekonomi
mikro adalah cabang dari ilmu ekonomi yang mempelajari perilaku antara
perusahaan dan konsumen serta penentuan harga pasar. Ekonomi mikro juga mempunyai
fungsi sebagai alat untuk menganalisis keputusan dan perilaku kegiatan
ekonomi yang akan memengaruhi penawaran dan permintaan atas barang
atau jasa. Analisis inilah yang nantinya akan menentukan harga, penawaran,
serta permintaan barang atau jasa di pasar. David Ricardo Ekonomi mikro menurut David
Ricardo adalah suatu kondisi para pelaku kegiatan ekonomi yang sudah mempunyai
informasi mengenai latar belakang sebuah market. Oleh karena itu, ekonomi
mikro menjadi faktor penentu harga dari pasar ekonomi global. Marshal dan Piqou Pengertian ekonomi mikro yang
terakhir dari Marshal dan Piqou. Menurutnya pengertian ekonomi mikro adalah tingkat
pergerakan yang tinggi di dalam market, sehingga ekonomi mikro membuat
para pelaku kegiatan ekonomi dapat beradaptasi langsung terhadap perubahan yang
terjadi di pasar. Tujuan Ekonomi Mikro Adapun beberapa tujuan ekonomi
mikro, di antaranya: Mengkaji mekanisme pasar dari
beberapa faktor yang ada. Hasil mekanisme ini nantinya akan dapat
memengaruhi harga relatif barang atau jasa. Menganalisis setiap kegagalan
suatu pasar dan mampu memproduksi hasil yang realistis. Menjelaskan keadaan teoretis yang
diperlukan pasar terhadap persaingan pasar sempurna. Contoh Ekonomi Mikro dalam
Kehidupan di Masyarakat Indonesia Perilaku produsen dan konsumen
yang melakukan kegiatan ekonomi dapat dilihat dari proses ekonomi mikro.
Berikut ini contoh ekonomi mikro dalam kehidupan masyarakat di
Indonesia. 1. Permintaan Permintaan merupakan contoh
ekonomi mikro yang pertama. Arti dari permintaan yaitu jumlah barang atau
jasa yang mampu dibeli dan diminta konsumen dalam tingkat harga dan dalam waktu
tertentu. Ketika terjadi suatu permintaan,
apalagi harga barang atau jasa semakin tinggi, maka jumlah permintaan barang
atau jasa pun menurun, begitu juga sebaliknya. Maka dari itu, dapat disimpulkan
bahwa konsumen merupakan pelaku kegiatan ekonomi yang melakukan permintaan
terhadap barang ataupun jasa. 2. Penawaran Penawaran mempunyai arti jumlah
barang atau jasa yang tersedia yang nantikan akan ditawarkan atau dijual kepada
pihak produsen atau penjual dengan berbagai tingkatkan harga dan dalam waktu
tertentu. Bila harga mengalami kenaikan, maka penawaran pun juga akan
meningkat. Di dalam penawaran, produsen
adalah pelaku yang melakukan suatu penawaran. Teori penawaran adalah semakin
tinggi harga, maka semakin naik jumlah barang atau jasa yang ditawarkan, begitu
juga sebaliknya. 3. Perilaku konsumen dan produsen Arti dari perilaku konsumen dan
produsen adalah segala kegiatan dan proses individu dalam memilih, mencari,
membeli, mengevaluasi, dan menggunakan barang atau jasa dalam pemenuhan
kebutuhannya. 4. Harga Harga ini berhubungan dengan
suatu nilai barang dan diwujudkan dalam bentuk uang. Harga merupakan salah satu
bagian dalam marketing produk yang menghasilkan keuntungan. Fungsi dari harga adalah sebagai
alat ukur nilai suatu barang atau jasa. Apabila terjadi perubahan harga, faktor
yang memengaruhinya adalah kondisi perekonomian, kurva permintaan, dan biaya. 5. Biaya Biaya adalah pengeluaran dari
perusahaan atau individu supaya dapat memperoleh manfaat yang lebih banyak dari
berbagai kegiatan ekonomi yang dilakukan. Biaya juga dapat memengaruhi
perubahan harga barang atau jasa, misalnya biaya bahan baku yang tinggi mengakibatkan
harga barang atau jasa tersebut menjadi naik. Biaya di dalam ekonomi sering
disebut sebagai cost. Hal ini karena biaya yang dikeluarkan memiliki
tujuan untuk menghasilkan output produksi yang targetnya dapat dicapai. Baca Juga: Pahami!
Perbedaan Biaya (Cost) dan Beban (Expense) 6. Pasar Pasar adalah tempat bertemunya
penjual dan pembeli serta melakukan transaksi jual beli. Pengertian pasar tidak
harus berkaitan dengan bentuk fisik karena pasar atau market tidak
memiliki letak geografis dan dapat dilakukan secara daring atau online. Baca Juga: Kegiatan
Distribusi: Tujuan, dan Manfaatnya dalam Bisnis Kesimpulan Dari pengertian ekonomi mikro di
atas dapat disimpulkan bahwa, perusahaan akan menganalisis market dan
mengatur tentang pembentukan harga produk atau jasa yang dikonsumsi tiap
individu. Pembentukan ekonomi di suatu negara terdiri dari dua unsur yaitu
ekonomi mikro dan ekonomi makro.
|