• 09.00 s.d. 18.00

Penentuan harga merupakan hal yang penting dalam sebuah bisnis. Jika harga yang kita tawarkan terlalu tinggi, takutnya tidak ada yang mau beli. Sebaliknya, jika menetapkan harga rendah bisa menyebabkan bisnis kita tidak cuan.

Banyak bisnis besar yang menawarkan harga tinggi pada produk mereka tanpa takut produk tersebut tidak laku. Bagaimana triknya?

Ada sebuah trik marketing yang berkaitan dengan Psikologi pelanggan yang disebut dengan Decoy Effect.

Decoy Effect adalah sebuah trik psikologi harga, di mana seorang konsumen cenderung mengganti pilihan diantara dua opsi saat diberikan opsi ketiga yang tidak seimbang. Pilihan ini membuat satu harga menjadi tidak masuk akal, sementara satu lagi terlihat sangat menguntungkan.  Lebih mudahnya, Decoy Effect ini adalah dua pilihan yang sengaja di buat atau diberikan terlebih dahulu. Akan tetapi kemudian, ada pilihan yang datang sebagai “penengah”. dan biasanya, pilihan ketiga ini yang menjadi opsi untuk di ambil konsumen.

Faktanya, ini adalah permainan harga yang bertujuan mengarahkan pembeli anda ke pilihan produk yang lebih mahal. Dalam ilmu psikologi marketing, Decoy Effect juga sering disebut dengan Attraction Effect atau Asymmetric Dominance Effect yang dikenal ampuh dalam mendongkrak penjualan.

Dalam penerapan metode ini pemasar biasanya menyediakan beberapa pilihan harga untuk produk yang sama atau sejenis. Pilihan paket harga yang ditawarkan akan menentukan jumlah barang yang akan terjual. Harga pertama dan kedua biasanya memiliki kenaikan harga yang beriringan dengan jumlah produk yang sesuai. Namun, paket harga ketiga seperti hanya meloncat sedikit dari kenaikan paket pertama dan kedua, yang pada dasarnya hanya bersifat sebagai umpan.

Pelanggan selalu mencari aman, dalam artian mereka tidak ingin membeli barang terlalu mahal namun juga tidak terlalu murah(karena alasan gengsi). untuk menengahi hal tersebut, maka mereka memutuskan untuk mencari opsi opsi penengah.

Dalam ilmu psikologi Decoy Effect terjadi karena adanya kompleksitas atau kesulitan dalam mengambil keputusan dan juga menghindari keputusan yang sembrono. Singkatnya untuk menurunkan kekhawatiran akan membeli produk terlalu mahal, pelanggan akan membeli produk terlalu maha, pelanggan akan mulai menyederhanakan keputusan berdasarkan egoisme mereka kearah rasionalitas, yakni harga yang lebih murah dan juga kuantitas lebih banyak.

Banyak customer yang tanpa sadar telah menjadi korban dari strategi Decoy Effect, strategi pemasaran yang powerful dan sangat berdampak pada rata-rata nilai jual produk. Trik harga psikologis adalah adalah komponen marketing yang penting untuk dimainkan bagi para pemasar. Ketika kita dapat berhasil mengaplikasikannya dengan tepat sasaran, kita dapat mengarahkan pelanggan untuk memilih opsi produk yang menguntungkan.

Trik marketing ini sangat bagus untuk bisnis, sebab dengan trik ini akan mencegah pelanggan untuk membeli produk dengan harga termurah. Dengan menggunakan strategi ini, kemungkinan besar kita akan mendapatkan hasil yang maksimal. Sebab pelanggan pasti akan mengalihkan order mereka ke opsi yang menurut pelanggan paling menguntungkan bagi mereka.

Sebaliknya ketika kita menjadi konsumen, kita perlu memperhatikan Decoy Effect ini dan berhati-hati jangan sampai kita punya niatan untuk berhemat, tapi pada akhirnya menjadi buntung karena terpengaruh persuasi harga.

 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved