• 09.00 s.d. 18.00

Bintang Aji Nugroho merupakan mahasiswa Universitas STEKOM Program Studi D4 Komputerisasi Akuntansi yang sedang menekuni usahanya, yaitu Angkringan Tukuo Dimsum. Bintang memulai usahanya diawal tahun 2022 ini. Karena kesukaannya pada makanan Dimsum dan melihat peluang karena didaerah tempat tinggal Bintang belum ada yang menjual prodak semacam Dimsum akhirnya Bintang mendaftar Franchise dan kini sedang menekuni usahanya.

Tukuo Dimsum merupakan pelopor Angkringan pertama yang menjual prodak berupa makanan Dimsum dengan konsep gerobak dan juga angkringan bergaya oriental dengan tujuan menciptakan kuliner Dimsum cita rasa restoran dengan harga angkringan.

\"Omset saya biasanya dalam satu bulan mencapai 20 Juta\" ucap Bintang

Bintang membuka outletnya mulai pukul 15.00 sore sampai 22.00 malam. Lokasi outlet Bintang ada di Kabupaten Demak. Bintang biasa menjual Dimsumnya sendiri yang kadang ditemani temannya untuk berjaga. \"Saya senang kalau pelanggan juga senang membeli Dimsum saya\" ucap Bintang

Meski harganya terjangkau, Tukuo Dimsum sangat memperhatikan sumber bahan baku utamanya dengan menggunakan 100% daging ayam, olahan ikan dan udang yang bersertifikat halal dari MUI. Selain itu, tukuo dimsum juga menjaga standarisasi rasa pada tiap menu yang disajikan ditiap cabangnya dengan mengolah sendiri produk yang akan dijual dipasaran dan memperhatikan pelayanan ditiap cabangnya.

 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved